Just another Wadah Aspirasi dan Kreasi Mahasiswa UGM Sites site

Pengaruh Teknologi Informasi dalam Bidang Kesehatan

February22

Teknologi Informasi adalah segala bentuk perangkat lunak atau keras, peralatan elektronik yang merupakan bagian dari sistem informasi yag digunakan untuk memproses, menyimpan, dan mengirimkan informasi. Teknologi Informasi selalu berkembang seiring dengan perkembangan jaman.Kemajuan teknologi informasi bermanfaat untuk memudahkan pekerjaan manusia di berbagai bidang misalnya di bidang kesehatan dan pendidikan.Pemanfaatan teknologi informasi di bidang kesehatan diantaranya: 1.Pemanfaatan teknologi transfer gambar

2.Telemedicine

3.Penerapan teknologi informasi dan kesehatan

4.Mendiagnosa pasien,

5.Rekam medik elektronik dan perangkat komputerisasi

6.Telenursing dan home care.

 

Teknologi transfer gambar adalah pemanfaatan teknologi inforasi untuk mengirimkan gambar radiologi seperti CT scan, X-ray, MRI (Magnetic Resonance Imaging), roentgen, USG (Ultrasonography), serta kedokteran nuklir.Selain itu teknologi transfer gambar juga dimanfaatkan oleh doketr untuk memonitor pasien rawat intensif melaluiĀ  “menara kontrol ” dari jarak jauh.

 

Telemedicine atau pengobatan jarak jauh yaitu suatu layanan kesehatan antara dokter atau praktisi kesehatan dengan pasien menggunakan komunikasi audio visual menggunakan infrastruktur telekomunikasi yang sudah ada misalnya internet, satelit dan lain sebagainya.Penggunaan teknologi telemedicine akan mempercepat akses pasien ke pusat-pusat rujukan, memudahkan dalam mendapatkan pertolongan pertama sambil menunggu pertolongan dari dokter, serta menyeleksi pasien yang perlu perawatan di rumah sakit dan pasien yang tidak perlu perawatan.

 

Mendiagnosa pasien adalah pemanfaatan teknologi informasi untuk menghasilkan foto yang lebih baik dari tubuh paisen misalnya menggunakan sinar-x maupun CT scan. Sinar x adalah teknik tradisional yang merekam bayangan dua dimensi dari tulang pada film. Sementara CT scan adalah serangkaian gambar sinar- x yang digabungkan dengan komputer untuk mendapatkan gambar tiga dimensi.

 

Rekam medik elektronik dan komputerisasi yaitu pengguaan database untuk mencatat semua data medis, demografi, serta manajemen dan pelayanan rumah sakit kepada pasien. Pemanfaatn teknologi informasi dalam rekam medik akan membantu untuk menghimpun semua data klinis, pemeriksaan dokter, digitasi dari alat diagnosis , konversi hasil pemeriksaan laboratoriunm serta interpretasi klinis. Namun tidak semua rekam medik rumah sakit semuanya telah menggunakan komputer.Sebagian besar masih menggunakan sistem hibrid yaitu perpaduan antara kertas dan komputer.

 

Telenursing yaituupaya penggunaan teknologi informasi dalam memberikan pelayanan keperawatan dimana ada jarak fisik yang jauh antara perawat dengan pasien atau anata beberapa perawat. Telenursing menggunakan channel elktromagnetik ( wire,radio,optical, satelit ) untuk mengirim suara, data,dan sinyal video komunikasi. Aplikasi telenursing dapat diterapkan di rumah, rumah sakit melalui pusat telenursing dan melalui unit mobil. Pemanffatan teknologi informasi dalam home care yaitu perawat menggunakan sistem memonitor parameter fisiologis seperti tekanan darah,gluksa darah, respirasi, dan berat badan melalui internet melalui sistem interaktif video pasien contact on-call perawat setiap waktu untuk mengirim video konsultasi.

 

sumber :

http://weildsrie.blogspot.com/2013/12/manfaat-teknologi-informasi-bagi.html

http://marintan56.blogspot.com/2012/06/telenursing.html

http://bloggererna2014.blogspot.com/2014/01/pengaruh-teknologi-informasi-terhadap.html

 

 

Email will not be published

Website example

Your Comment: